Infobintang.com-.
Pengertian Dan Penyebab penyakit Jantung. Penyakit jantung adalah salah satu dari berbagai macam penyakit yang menakutkan di dunia.Tidak jarang orang yang menderita pnyakit jantung akan berakhir dengan kematian, sunggug sangat mengerikan. Bahkan suatu data menuliskan hingga 50% angka kematian di sebabkan oleh penyakit jantung.
Penyebab terjadinya serangan jantungpun sangat beragam salah satunya adalah karena mengkonsumsi daging yang berlebihan karena dengan mengkonsumsi daging dalam jumlah yang berlebihan sangat berpotensi membahayakan kesehatan tubuh. Hal itu di karenakan bisa menghambat system peredaran darah , karena kandungan kolesterol dalam lemak hewani tidak dapat terurai dengan sempurna di dalam tubuh.
|
Pengertian Dan Penyebab Penyakit Jantung |
Kondisi seperti itu akan menyebabkan jantung akan bekerja lebih keras untuk memompakan darah supaya mampu menerobos saluran yang mengalami penyumbatan lemak tadi, dengan demikian jantung akan mengalami kelelahan dan mengakibatkan terkena serangan jantung,tekanan darah tinggi ataupun stroke.
Secara medis kadar kolesterol normal orang dewasa adalah sekitar 200 mg/dl, artinya kadar kolesterol yang baik tidak boleh melebihi dari angka 200 mg/dl. Bahkan orang yang memilikikader kolesterol 240 mg/dl berisiko lebih tinggi terserang penyakit jantung dari pada mereka yang memiliki kader kolesterol 200 mg/dl.
Gejala terjadinya serangan jantung adalah sebagai berikut:
-
Nyeri pada dada khususnya pada dada bagian kiri.
-
Mengalami sesak napas.
-
Leher terasa seperti tercekik.
-
Nyeri yang merambat kebahu dan lengan kiri hingga ke jari-jari.
-
Dan sakit pada ulu hati.
Gejala-gejala tersebut adalah gejala awal terjadinya serangan jantung,terutama jantung koroner. Hal itu terjadi karena pembuluh koroner mengalami penyumbatan sehingga pasukan oksigen ke jantung tidak optimal. Alhasil asupan oksigen kejantung sangat sedikit dan tidak mencukupi.
Untuk dapat terhindar dari serangan penyakit jantung yang sangat menakutkan ini maka kita harus waspada , dan kita harus serius untuk memperhatikan pola makan yang sehat sudah barang tentu merupakan kewajiban kita semua. Selain itu kita harus mengontrol jumlah makanan yang kita makan jangan sampai melebihi dari kebutuhan tubuh kita.
Mengkonsumsi makanan yang produk nabati adalah merupakan langkah awal yang baik bagi tubuh kita untuk selalu tetap sehat. Karena makanan yang berasal dari nabati akan bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh kita.
Demikian uraian dari
penyakit jantung dan penyebabnya serta gejala awal yang dirasakan si penderita, semoga bisa bermanfaat bagi kita semuanya sekian dan terimakasih.